03 Februari 2015

Beda sindrom nefrotik dengan sindrom nefritis. Serupa tapi tak sama.

Sindrom nefrotik dan sindrom nefritis. Apa bedanya?

Sindrom nefritis ini dihubungkan dengan kejadian GNA atau glomerulonefritis akut. GNA sendiri adalah penyakit autoimun yang bisa dipacu karena awalnya adanya infeksi.


(sumber: raganjosh.co.uk)




Kedua-duanya hampir sama namun beda.

Sama:

Proteinuria. Adanya protein
Edema
Sama-sama mengenai ginjal ;)


Beda

Hiperkolesterolemia dimiliki oleh sindrom nefrotik (>200mg/dl).
GNAPS atau gromerulonefritis akut pasca infeksi Streptococcus Hemolitikus Grup A adalah 80% penyebab GNA.

Sindrom nefrotik sering karena adanya penyakit sistemik Lupus Eritrematosus dan purpura henoch schonlein, tetapi juga bisa idiopatik.

Sindrom nefrotik mungkin lebih terkenal dengan edemanya yang anasarka (menyeluruh) sedangkan sindrom nefritik tidak. Hipertensi juga bisa diketemukan pada kedua-duanya, namun pada sindrom nefritis ini lebih terkenal.

Hematuria. Walaupun kedua-duanya mungkin menunjukkan gejala hematuria, namun gross hematuria (air kencing terlihat dengan jelas berwarna merah) lebih sering pada sindrom nefritis bahkan dikenal dengan air cucian daging.

Anemia. Ini lebih sering ke sindrom nefritis. Anemia pada sindrom nefrotik hampir tidak ada kecuali penyakit lain.

Hipertensi.
IDAI (ikatan dokter anak Indonesia) menyebutkan 15-20% anak dengan Sindroma Nefrotik Kelainan Minimal mengalami hipertensi (http://idai.or.id/wp-content/uploads/2013/02/TATA-LAKSANA-SINDROM-NEFROTIK-IDIOPATIK-PADA-ANAK.pdf).

Sedangkan hipertensi pada sindrom nefritis itu lebih banyak yaitu 60-80% (http://pustaka.unpad.ac.id/wp-content/uploads/2013/12/Pustaka_Unpad_Diagnosis_-Dan_-Penatalaksanaan_-Glomerulonefritis_-Akut.pdf.pdf).



Mungkin itu cara membedakannya. Pemeriksaan lebih canggih seperti biopsi mungkin juga diperlukan. Ada yang ingin menambahkan?

3 komentar:

  1. terima kasih banyak atas informasinya,
    sangat bermanfaat sekali,

    BalasHapus
  2. Terimakasih. Sangat membantu info nha

    BalasHapus
  3. terima kasih ilmunya

    BalasHapus